Prodi Teknologi Pendidikan Universitas Muhammadiyah
Makassar resmi sebagai salah satu program studi di
Unismuh Makassar berdasarkan SK Dirjen Pendidikan Tinggi No.
68/b/B-Swt/65 tanggal SK pendirian 28 September 1965, dan telah diterbitkan
perpanjangan ijin Prodi Teknologi
Pendidikan berdasarkan SK Dirjen Pendidikan Tinggi No. 3509/SK/BAN-PT/Akred/S/IX/2019 Tanggal 17 September 2019. (Surat
Ijin Penyelenggaraan dan Surat Perpanjangan) Terakreditasi A dari BAN PT pada Tahun 2019. Program Studi (Prodi) Teknologi Pendidikan pada Fakultas
Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Makassar mempunyai visi
pada tahun 2020, yaitu “Mewujudkan Program Studi Teknologi Pendidikan sebagai penghasil tenaga pendidik dan tenaga kependidikan yang berkarakter Islami, terampil, profesional dan unggul di Kawasan Timur Indonesia”.
Berdasarkan visi program studi dirumuskan misi, yaitu:
1. Menyelenggarakan
pendidikan yang professional di bidang teknologi pendidikan yang terintegrasi dengan Al-Islam Kemuhammadiyahan.
2. Menyelenggarakan pembelajaran yang berkualitas berbasis Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) melalui pengembangan kompetensi Pedagogik, Profesional, Kepribadian dan Sosial.
3. Menyelenggarakan penelitian dan publikasi dalam bidang Teknologi Pendidikan.
4. Memperkuat dan memperluas jaringan kemitraan untuk mendukung pengembangan program kegiatan pegabdian kepada masyarakat.
2. Menyelenggarakan pembelajaran yang berkualitas berbasis Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) melalui pengembangan kompetensi Pedagogik, Profesional, Kepribadian dan Sosial.
3. Menyelenggarakan penelitian dan publikasi dalam bidang Teknologi Pendidikan.
4. Memperkuat dan memperluas jaringan kemitraan untuk mendukung pengembangan program kegiatan pegabdian kepada masyarakat.
Tujuan program studi adalah:
1. Menghasilkan
tenaga kependidikan yang professional di
bidang teknologi pendidikan yang berkarakter Islami,
2.
Menghasilkan lulusan
yang terampil, dan unggul di bidang Teknologi Pendidikan.
3. Meningkatkan
kemitraan dengan berbagai lembaga pendidikan dan instansi terkait, serta stakeholder
berlandaskan
pengabdian pada masyarakat.
4. Mengembangkan Teknologi
Pendidikan yang meliputi bidang desain, pengembangan, pemanfaatan, pengelolaan,
dan evaluasi proses serta sumber belajar.
Sasaran Prodi Teknologi Pendidikan FKIP Unismuh Makassar adalah:
1.
Menghasilkan
lulusan yang dapat memanfaatkan Iptek yang relevan dalam lingkup teknologi
pendidikan untuk merancang, mengelola, memfasilitasi, mengevaluasi kelayakan,
dan melakukan supervisi serta pembinaan berkelanjutan dalam implementasi
praktis dibidang teknologi.
2. Menjadi
pengembang tenaga kependidikan yang mampu mengembangkan kemampuan belajar
mandiri ditunda dengan gaya kritis, kteatif, inovatif, profesional,
berkesadaran sosial, budaya, dan lingkungan
tinggi, jujur, peduli, santun, dan tangguh dalam menghadapi perkembangan
teknologi informasi dan komunikasi, perubahan sosial budaya dan menjalankan aktifitas
profei dan sosial yang berkarakter islami